MENCARI JADI DIRI Kajian atas Kumpulan Cerpen OOB Budi Darma
Wednesday, January 04, 2017
Edit
Buku ini menyajikan pemahaman makna cerpen-cerpen dalam buku Orang-Orang Bloomington (OOB), sekaligus bagaimana pandangan Budi Darma sebagai pengarang terhadap dunia atau kehidupan. Dalam upaya memahami makna cerpen-cerpen OOB, selain difokuskan pada karya sastra sebagai tanda semiotik (struktur teksnya), dipertimbangkan pula faktor yang melingkupi teks itu, khususnya mengenai pengarang dan pembaca. Pemahaman makna atas cerpen-cerpen tersebut tersaji dalam pembahasan mengenai konsep kepengarangan Budi Darma; sinopsis masing-masing dalam OOB; kecenderungan tema, alur dalam cerpen-cerpen OOB; tokoh dan penokohan; latar sosial, waktu, dan tempat; point of view atau sudut pandang; judul, simbol, ironi, dan imaji yang ditampilkan dalam OOB; gaya bahasa, suasana, dan gaya bertutur Budi Darma. Buku ini diharapkan dapat memperkaya pengetahuan pembaca terhadap cerpen-cerpen karya Budi Darma. Di samping itu, diharapkan pula dapat menjadi referensi dalam telaah karya-karya sastra lainnya. Silakan DOWNLOAD.